Text Islami

Sudahkan Anda Memikirkan & Mempersiapkan Kematian Anda ?

Muslim wajib menjaga lima perkara:

Agama, Akal, Kehormatan, Harta dan Jiwa

Percaya Hanya Pada Analisa Anda ... USAHA maksimal, SABAR dan DISIPLIN... lalu serahkan hasilnya pada Allah subhanahu wa ta'ala...

Thursday, November 20, 2008

Saham Pilihan Ku_18 11 2008_Evaluasi 19 11 2008

UNVR

Sesuai perkiraan, hari ini 19 Nov 08 UNVR melanjutkan “pembangkangannya” terhadap pasar/IHSG dan ditutup menguat pada level 8000 atau naik 150 points. Dari sinyal yang ada tampak bahwa UNVR masih bandel dan pengen ngelewatin pagar 8000 dan tembok 8100. Sepertinya upaya kali jauh lebih kuat dari sebelumnya yang selalu gagal menduduki apalagi melewati tembok/resistance 8100.












Kenapa dikatakan upayanya lebih kuat ? Hal ini bisa dilihat dari semua sinyal yang masih kompak mendukung Mr. Price untuk mencapai cita-citanya tersebut. Hadirnya “kawan” baru OBV (OnBalanceVolume) terasa semakin memperkuat tools untuk analysis, dimana tampak sinyal OBV yang mampu breakout downtrend line nya mengindikasikan kalau tembok 8100 akan dijebol untuk menuju tembok 8400.

Satu lagi sinyal yang masih belum dipahami betul adalah “cekikan” Bollinger Band. Biasanya setelah terjadi “cekikan” maka Mr. Price akan memilih jalan (trend), apalah lanjut atau muter balik/reversal. Kalau reversal juga bisa bersifat sementara (ambil nafas dulu) atau bener-bener reversal (karena dah cape nanjak)?

Mudah-mudahan ada temans yang mau berbagi ilmunya mengenai “cekikan” Bollinger Band ini.

SMGR

Hehehe… dalam perdagangan hari ini 19 Nov 08, SMGR tampak sangat berhati-hati dan cenderung ketakutan melihat Mr. Bear mengamuk, bahkan ketika dia mencoba mengintip sikond di luar rumah segitiganya sempat kena cakar sehingga melemah ke level 3150 atau turun 25 points.












Harapan untuk menembus atap tampak diperlihatkan oleh SMGR dengan pergerakannya yang kesamping merapat ke atap (resistance) dan bukan ke bawah menuju lantai (support). Hal ini menunjukkan bahwa SMGR masih menunggu situasi aman untuk keluar dari rumah segitiganya yang semakin sempit itu. Namun bila terpaksa bisa saja beruang memaksanya keluar, baik dari atap ataupun dari lantai, atau bisa juga karena “cekikan” Bollinger Band yang semakin kuat dan ketat itu.

Sinyal RSI dan Reva menunjukkan arah ke bawah mencari pijakan yang kuat untuk berbalik arah. Jika diperhatikan ke belakang, sinyal RSI dan Reva semakin mendekati titik balik arah apabila keluar dari batas bawah atau batas atasnya. Ada yang langsung berbalik arah ada yang beberapa hari baru berbalik arah. Rata-rata jumlah hari untuk berbalik arah adalah 3-5 hari dan saat ini sudah berlangsung 2 hari. Sedangkan OBV sejak 17 Nov 08 sudah breakout ke bawah. Ini menunjukkan melemahnya pasukan bull yang tersisa.

Kesimpulan

UNVR tampaknya masih ngotot ngelompatin pagar 8000 dan tembok 8100 menuju tembok 8400. Dan keinginannya ini didukung penuh oleh sohib2nya seperti Reva, RSI dan sohib barunya OBV. Namun demikian meskipun UNVR ngotot tetap harus hati-hati dengan terkaman mas Bear dan harus pintar-pintar pilih jalur bebas Bear supaya cita-cita menduduki 8400 tercapai. Dan kalau besok harus jatuh, semoga bisa mendarat empuk dibantalan/support yang berlapis-lapis seperti tampak pada chart.

Untuk sementara jangan dekati SMGR kalau gak mau ikut kecakar beruang. Apalagi semalam beruang bule nguamuk abis di Dow Jones, sehingga Dow Jones dipaksa menembus ke level 7997.28 atau turun 427.47 (-5.07%) dari level sebelumnya di 8424.75


Disclaimer is highly on… jangan ikuti analisa model Katrok TA ini karena banyak salahnya daripada benarnya.


Semoga bermanfaat.

ES

Investasikan Dunia Mu Untuk Akherat Mu

DISCLAIMER ON Share

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.